Minggu, 22 Maret 2015

Kompetisi IT 2015 : JB-ITC 2015 (Coming Soon)

Kompetisi IT 2015 : JB-ITC 2015 (Coming Soon) -Hay,,Hay,,Hay lama banget blog ini gak keurus. Sampai lupa gimana rasanya nulis di blog itu, wkwkwk. Bercanda gaes. Kali ini Wendy SERP akan bahas mengenai kompetisi IT yang akan diadakan pada tahun 2015.

JB-ITC???
Santai dulu sobat Wendy SERP , JB ITC merupakan sebuah singkatan dari Java-Bali IT Competition yang mana kegiatan ini merupakan agenda yang rutin diadakan oleh anggota Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro UM. By the way saya belum cerita yaa kalau sekarang saya jadi salah satu anggota himpunan mahasiswa Jurusan Teknik Elektro #numpangeksisdikitlah, hehehe.

JB-ITC merupakan kompetisi IT terbesar untuk siswa/i SMA/SMK/sederajar se Jawa-Bali. Tahun kemarin ada 2 kompetisi yang kami lombakan dimana ada Blog Competition & Quiz and Algorithm Competition.Dan tahun ini pasti bakalan seru karena JB-ITC akan hadir bersamaan ulang tahun FT UM yang telah mencapai perak. Pada kesempatan ini mungkin saya hanya mereview JB-ITC tahun kemarin. Untuk kompetisi IT 2015 akan diadakan sekitar awal bulan Oktober. Jadi buat adik-adik semua yang ada passion dalam bidang IT. Ayo persiapkan diri kalian untuk mengikuti Kompetisi IT 2015 : JB-ITC yang diadakan di Graha Cakrawala UM.

Dari pada penasaran ini dia ada pamflet tahun kemarin yang sengaja saya dunlud buat gambaran aja tahun kemarin kayak apa sih. Untuk lebih jauh tetep kunjungi blog yang sudah lama menjamur ini. InsyaAllah saya akan kasih info terbaru tentang kompetisi ini.
Kompetisi IT - JB ITC (comming soon)
Kompetisi IT - JB ITC (comming soon)

Pamflet JB-ITC 2014

Maap pamflet tahun kemarin ya itu, oh iya adik-adik gak usah khawatir atau malu dalam menunjukkan bakat kalian di bidang IT. Kami hadir bukan untuk para expert atau ahli dalam bidang blog atau algoritma. Kami disini hadir untuk anda yang yang mau untuk belajar dan berani untuk menunjukkan kebolehannya dalam bidang IT. Salam Sukses Wendy SERP- Kompetisi IT 2105 : JB-ITC 2015